TP-PKK Bersama Dharma Wanita Bondowoso Salurkan 200 Paket Sembako

- 6 Mei 2020, 16:41 WIB
/

KABAR BESUKI - Tim Penggerak Pendidikan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) bersama Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Bondowoso berbagi kebahagiaan dengan memberikan 200 paket sembako kepada warga yang membutuhkan. Pemberian bantuan tersebut dilaksanakan di Pendapa Bupati, Rabu (6/5/2020).

Ditemui di sela-sela kegiatan, Ketua Dharma Wanita Persatuan Bondowoso, Hj. Susiana Syaifullah mengatakan, bakti sosial tersebut merupakan upaya bersama untuk berbagi kasih di bulan ramadhan, lebih-lebih disaat pandemi Covid-19 sedang melanda.

Baca Juga: RAMADHAN,Dapur Umum Polres Pamekasan Layani Warga Terdampak Covid

“Hari ini TP PKK bersama Dharma Wanita membagikan bantuan kepada warga. Sebelumnya dibagikan kupon bagi saudara kita yang kurang mampu. Tukang becak dan buruh tani di sekitar pendopo ,” jelasnya.

Istri Sekretaris Daerah Syaifullah itu berharap bantuan yang diberikan dapat meringankan kebutuhan masyarakat kurang mampu saat ramadhan. Apalagi kondisi ekonomi masyarakat saat ini melemah akibat pandemi Covid-19.

“Hari ini ada 200 paket sembako yang terdiri dari beras 5 Kg, gula 1 Kg, dan minyak goreng 1 liter. Semoga bermanfaat bagi mereka yang membutuhkan,” harapnya.

Baca Juga: HUT BPJAMSOSTEK Banyuwangi Salurkan Sembako Untuk Pekerja Rentan Covid

Untuk Dharma Wanita sendiri, terangnya, bantuan yang diberikan merupakan hasil iuran segenap anggota di masing-masing unit Dharma Wanita.

“Sedekahnya dari setiap unit se-Kabupaten Bondowoso. Kurang lebih 58 unit tapi tidak semua,” paparnya.

Halaman:

Editor: Choiri Kurnianto


Tags

Terkini