Jalanan Desa Kluncing Yang Tertutup Longsor Sudah Kembali Normal

- 19 Mei 2020, 11:53 WIB
Alat berat membuka akses jalan yang tertutup tanah longsor
Alat berat membuka akses jalan yang tertutup tanah longsor /

KABAR BESUKI - Alhamdulillah, jalanan Desa Kluncing sudah normal kembali dan bisa dilintasi bagi kendaraan roda dua dan roda empat. Pesan Camat Licin Hartono, Senin, 18 Mei 2020, sore, pada Kabar Besuki.

Dikatakatn Camat Hartono, memang benar tadi malam hujan deras hingga tadi subuh jam 03.00 WIB.

“Alhamdulilah tadi siang susah normal kembali,” ungkap Hartono.

Baca Juga: Dewan Masjid Indonesia Kota Kediri Himbau untuk Shalat Ied di Rumah

Beruntung dalam bencana banjir dan longsor tidak ada korban jiwa. Semua karena debit air tinggi akibat curah hujan sangat lebat.

“Kejadian tanah longsor yang ada di Desa Kluncing tidak ada korban jiwa,” imbuhnya.

Proses evakuasi tanah longsor dengan alat berat dari yang disiapkan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Banyuwangi segera datang. Sehingga tidak menutup akses jalan.

“Forpimka Licin, benar sigap bencana. Kami bersama-sama bertindak cepat,” pungkasnya.

Kepala BPBD kabupaten Banyuwangi Fajar Swasana mengatakan memang benar mulai malam hari hujan lebat yang ada di wilayah kecamatan Licin.

Halaman:

Editor: Choiri Kurnianto


Tags

Terkini

x