Jumlah Kasus Covid-19 RSUD Soetomo Surabaya Capai 1.097 Pasien

- 1 Juli 2020, 07:47 WIB
Ketua Gugus Tugas Kuratif Penanganan Covid-19 Prov. Jatim, dr. Joni Wahyuhadi
Ketua Gugus Tugas Kuratif Penanganan Covid-19 Prov. Jatim, dr. Joni Wahyuhadi /

Pada kesempatan yang sama, Joni mengatakan, RSUD dr. Soetomo selalu menerima Pemkot Surabaya dengan baik dengan tangan terbuka.

“Sebelumnya koordinasi telah dilakukan terkait permasalahan Covid-19 dan tracing. Bahkan telah melakukan pertemuan Kadinkes Kota Surabaya pada tanggal 22 Juni 2020,” ujar dr. Joni.

Lebih lanjut Joni menegaskan, RSUD dr. Soetomo sendiri sangat terbuka bagi siapapun, termasuk Pemkot Surabaya. Buktinya, rumah sakit milik Pemprov Jatim tersebut telah mengirimkan dr. Soedarsono selaku Ketua Tim Pinere RSUD dr. Soetomo bersama IDI Surabaya dan Jatim berkunjung ke  Pemkot Surabaya, Senin (29/6).

Baca Juga: Polresta Banyuwangi Berhasil Bekuk Jaringan Peretas WA, Omzet 1,2 M

Berkoordinasi dengan baik dan terbuka. Terutama dalam penanganan penyebaran Covid-19 di Surabaya. Oleh karena itu, pihaknya tidak ingin dinilai tak melakukan koordinasi. Terutama dengan Pemkot Surabaya.

“Kita tetep dekat di hati antara Soetomo dengan Pemprov Jatim maupun Pemkot Surabaya. Satu bahasa Satu Rasa dalam menyelesaikan ini sesuai arahan Bapak Presiden Jokowi,” tegasnya.

Update perkembangan Covid-19 di Jatim sendiri, Joni menyampaikan, per Senin (29/6), jumlah tambahan kasus terkonfirmasi positif mencapai 240 pasien. Sehingga total pasien terkonfirmasi positif di Jatim mencapai 11.795 orang.

Untuk pasien sembuh sendiri bertambah 121 orang. Sehingga jumlahnya mencapai 4.012 orang atau 34,01 persen. Sedang jumlah pasien yang meninggal mencapai 896 orang atau 7,60 persen.

Jumlah pasien dengan pengawasan (PDP) di Jatim mencapai 10.535 orang. Orang dengan pemantauan (ODP) mencapai 29.477 orang, dan orang tanpa gejala (OTG) sebanyak 162.692 orang. Sementara dari jumlah tersebut, kasus positif Covid-19 di Surabaya sendiri mencapai 5.605 orang.***

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF


Tags

Terkini