[HOAX] Anies Baswedan Resmi Tersangka, Penyidik KPK Temukan Bukti Dugaan Korupsi Pengadaan Lahan di Munjul

- 23 September 2021, 15:54 WIB
[HOAX] Anies Baswedan Resmi Tersangka, Penyidik KPK Temukan Bukti Dugaan Korupsi Pengadaan Lahan di Munjul
[HOAX] Anies Baswedan Resmi Tersangka, Penyidik KPK Temukan Bukti Dugaan Korupsi Pengadaan Lahan di Munjul /Pemprov DKI Jakarta/Tangkap Layar Instagram.com/@aniesbaswedan

Video tersebut tak membahas informasi mengenai Anies Baswedan yang dikabarkan ditetapkan sebagai tersangka atas dugaan korupsi pengadaan lahan di Munjul, termasuk klaim yang menyebut penyidik KPK menemukan bukti.

Faktanya, video tersebut membahas mengenai Kelompok Forum Masyarakat untuk Keadilan yang melaporkan Anies Baswedan kepada KPK atas dugaan korupsi proyek Formula E yang sedianya akan digelar pada tahun 2020 namun diundur ke tahun 2022 karena pandemi.

Baca Juga: [HOAX] Bakar Kantor Anies, Warga dan DPRD DKI Desak Anies Baswedan Kembalikan Uang Formula E

Sementara itu, Anies Baswedan masih berstatus sebagai saksi dalam pemangilannya oleh KPK terkait dugaan korupsi pengadaan tanah di Munjul pada Selasa, 21 September 2021 kemarin.

KPK masih belum memberikan kepastian mengenai dugaan keterlibatan Anies Baswedan dalam pengadaan tanah di Munjul hingga artikel ini diterbitkan.

Adapun foto yang menunjukkan bahwa Anies Baswedan ditangkap oleh aparat pada thumbnail video tersebut merupakan hasil rekayasa atau editing dari pihak pengunggah video.

Baca Juga: [Cek Fakta] Jokowi Dikabarkan Restui Gibran Pimpin Jakarta, Posisi Anies Disebut Terancam

Kesimpulan:

Klaim video yang menyebut bahwa Anies Baswedan resmi tersangka dugaan korupsi pengadaan lahan di Munjul dan penyidik KPK disebut temukan bukti merupakan konten hoax.

Faktanya, KPK belum menetapkan Anies Baswedan sebagai tersangka atas dugaan korupsi pengadaan tanah di Munjul hingga artikel ini diterbitkan.***

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: YouTube Pojok Dunia


Tags

Terkait

Terkini

x