Hati-Hati, Jangan Lakukan 5 Hal Ini Ketika Anda Sedang Sembelit

- 31 Maret 2021, 15:09 WIB
Ilustrasi Sembelit
Ilustrasi Sembelit /nastya_gepp/Pixabay

KABAR BESUKI – Semua orang pasti pernah mengalami keadaan dimana susah untuk buang air besar (BAB). Kondisi ini biasa disebut dengan sembelit.

Mulai dari dehidrasi, rendahnya asupan serat, stres atau terlalu banyak mengkonsumsi produk susu, ada banyak hal yang bisa menyebabkan sembelit.

Saat Anda merasa kembung dan tidak nyaman, bisa jadi hal-hal tertentu yang Anda lakukan secara tidak sengaja dapat memperburuk situasi.

Baca Juga: Permohonan Kepengurusan Partai Demokrat Versi KLB Ditolak Oleh Kemenkumham

Untuk itu, simak 5 hal berikut yang harus Anda hindari saat sembelit.

Makan Makanan Olahan

Secara umum makanan olahan memang tidak baik untuk kesehatan Anda, jadi saat Anda mengalami sembelit Anda harus menjauhi mereka.

Makanan olahan atau junk food tinggi lemak dapat memperlambat pencernaan dan menyebabkan lebih banyak ketidaknyamanan.

Mereka bahkan sarat dengan fruktan, karbohidrat yang meningkatkan umur simpan makanan tetapi merusak proses pencernaan alami kita. Roti, pasta, mie sebaiknya dihindari termasuk semua jenis makanan kemasan dan alangkah lebih baik jika Anda makan makanan kaya serat. 

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Times of India


Tags

Terkini

x