Rekomendasi Menu Lebaran Sehat dan Enak Tanpa Harus Pakai Santan, Makan Nikmat Badan Sehat

- 12 Mei 2021, 14:15 WIB
Ilustrasi makanan.
Ilustrasi makanan. /Pexels/Chan Walrus

KABAR BESUKI – Usai sebulan penuh berpuasa umat muslim akan segera merayakan hari raya Idul Fitri. Lebaran tidak lengkap rasanya menu makanan khas yang cenderung bersantan dan berlemak seperti opor ayam, kari, rendang, gulai dan sebagainya.

Makanan tersebut memang nikmat namun jika dimakan berlebihan tentu tidak baik untuk kesehatan, terutama bagi Anda yang memiliki Riwayat penyakit tertentu.

Namun jangan khawatir, sajian makanan lebaran yang enak dan sehat bukan hal yang mustahil, Anda dapat mencoba beberapa menu berikut yang tidak perlu menggunakan santan dan pastinya sehat bagi tubuh.

Baca Juga: Pasangan Muda Asal Taiwan di Tangkap Setelah Membuang Bayi Baru Lahir Dua Tahun Lalu, Penangkapan di Singapura

Dilansir Kabar Besuki dari laman Sehatq, berikut rekomendasi menu makanan lebaran yang sehat dan nikmat untuk disantap bersama keluarga.

Daging tanpa lemak

Daging memang tak bisa lepas dari menu Lebaran. Rasanya ada yang kurang jika kita tidak menemukan daging dalam menu lebaran. Namun daging juga terkadang tidak sehat bagi tubuh. Oleh karena itu, agar tetap sehat, Anda bisa menyiasatinya untuk memilih daging tanpa lemak untuk hidangan lebaran.

Daging berlemak biasanya mengandung lemak jenuh. Konsumsi lemak jenuh terlalu banyak dapat meningkatkan kadar kolesterol. Jika hal ini terjadi, Anda berisiko mengalami penyakit kardiovaskuler (jantung dan pembuluh darah). Itu sebabnya, pilihlah potongan daging yang memiliki kandungan lemak lebih sedikit, jika memungkinkan tanpa lemak.

Baca Juga: Juru Parkir Tewas Terlindas dan Terseret Truk Bermuatan Kardus, Korban Langsung Tewas di TKP

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: sehatq


Tags

Terkini

x