Masih Kekurangan Pasokan Vaksin, Dinkes Bangkalan: Kami Hanya Punya Vaksin Segitu

- 17 Maret 2021, 10:26 WIB
ILUSTRASI Vaksin
ILUSTRASI Vaksin /Choirun Nissa/,*/PIXABAY
 
KABAR BESUKI - Hingga Senin, 15 Maret 2021 Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bangkalan masih kekurangan vaksin untuk disalurkan terhadap masyarakat di daerah Bangkalan, Madura.

Langkah awal sebelum menyuntikan vaksin terhadap seluruh warga, Dinkes melirik para pekerja publik untuk dilakukannya vaksinisasi.

Sayangnya jumlah vaksin yang mendarat di Bangkalan tak cukup untuk mencakup seluruh target yang ada. Selaras dengan pernyataan kepala Dinkes, Sudiyono yang mengatakan bahwa jumlah vaksin yang ada tidak cukup untuk semua pekerja publik.
 
Baca Juga: Kemenkes: Sertifikat Vaksin Covid-19 Belum Bisa Dijadikan Sebagai Syarat Lakukan Perjalanan

Terlebih pekerja publik dengan status Guru dan tenaga pendidik yang membutuhkan 12.356 vaksin.

Sedikitnya jumlah vaksin yang diterima oleh Dinkes Bangkalan, jika dibandingkan dengan jumlah pekerja publik, telebih yang berstatus sebagai Guru atau tenaga pengajar, yakni sekitar 39.715 jiwa, namun vaksin hanya tesedia 14.300 vial saja.

"Dengan jumlah kebutuhan guru segitu dan kami hanya punya vaksin segitu tidak cukup," kata Sudiyono saat melakukan vaksinasi pada Selasa 16 Maret 2021, yang tertulis di situs bangkalankab.go.id tersebut.
 
Baca Juga: Kasus Penundaan Penggunaan Vaksin AstraZeneca di Sejumlah Negara, Ada Campur Tangan Politik Negara Uni Eropa?

Kerap disapa Yoyok, Kepala Dinkes mengatakan bahwa hingga saat ini belum bisa melakukan vaksisnasi secara menyeluruh karena kurangnya vaksin yang ada dan belum mendapatkan kepastian dari pemerintah pusat kapan vaksin akan tersedia memenuhi target.

Mengenai kabar masa berlaku vaksin yang ada di Bangkalan, Sudiyono menegaskan bahwa vaksin yang tersedia di Bangkalan saat ini aman dan jauh dari kata kadaluarsa.
"Di Bangkalan tidak ada. Lagipula bukan vaksin yang dimaksud kadaluarsa. Vaksin di kami masih aman," jelasnya. ***

Editor: Surya Eka Aditama

Sumber: Humas Bangkalan


Tags

Terkini

x