Gelar Razia Uji KIR, Dishub Bangkalan: Ada Supir yang Mokong, Langsung Kita Tilang!

- 17 Maret 2021, 17:58 WIB
Gelar Razia Uji KIR
Gelar Razia Uji KIR //bangkalankab.go.id/
KABAR BESUKI - Dalam rangka menertibkan pengendara di jalan raya, Dinas Perhubungan (Dishub) Bangkalan gelar razia uji kendaraan bermotor atau uji KIR.
 
Sasaran utamanya adalah kendaraan-kendaraan yang sudah mati status uji KIR-nya.
 
Dishub Bangkalan menjaring sejumlah kendaraan seperti Mobil Penumpang Umum (MPU), truk maupun kendaraan pengangkut barang yang sedang melintas di area Terminal Kamal pada Rabu 17 Maret 2021.
 
Melalui Kasi Lalin Dishub Bangkalan Moh Syaiful Rohman, Kepala Dishub Bangkalan mengatakan pihaknya sudah memeriksa sebanyak 34 angkutan.
 
"Yang ditindak hanya 3 unit karena memang belum melakukan uji KIR," kata Dishub Bangkalan Moh Syaiful Rohman, sebagaimana dikutip Kabar Besuki dari laman bangkalankab.go.id.
 
"Mereka langsung diberi surat tilang kemudian membayar denda tilang ke Pengadilan," katanya. 
 
Ia juga menjelaskan bahwa dari beberapa kendaraan seperti truk, mobilpick up dan mobil barang, kebayakan yang terjaring razia adalah mobil angkutan barang. 
 
Selain melakukan razia di Terminal Kamal, Dishub Bangkalan juga melakukan razia di wilayah Terminal Bancaran. 
 
"Ada supir yang mokong, mereka tidak bawa buku uji KIR dan STNK, ya kita langsung tilang saja," tuturnya. 
 
Agenda ini akan dilakukan secara rutin dan berkala, dengan penentuan tempat yang tentatif menyesuaikan dengan situasi dan kondisi. Tutup Kepala Dishub Bangkalan. ***

Editor: Ayu Nida LF


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah