Rocky Gerung Jelaskan Sebab Hengkangnya Sejumlah WNA dari Indonesia: Mereka Udah Nyebar Intelnya Kemana-mana

- 30 Juli 2021, 16:05 WIB
Rocky Gerung Jelaskan Sebab Hengkangnya Sejumlah WNA dari Indonesia: Mereka Udah Nyebar Intelnya Kemana-mana
Rocky Gerung Jelaskan Sebab Hengkangnya Sejumlah WNA dari Indonesia: Mereka Udah Nyebar Intelnya Kemana-mana /Rocky Gerung/Instagram.com/@rocky_gerung_official

KABAR BESUKI - Pengamat politik Rocky Gerung menjelaskan sebab terkait hengkangnya sejumlah warga negara asing (WNA) dari Indonesia akhir-akhir ini.

Rocky Gerung menyebut WNA memiliki akses terhadap informasi mengenai keadaan yang terjadi pada kelompok grass root di Indonesia.

"Mereka sebetulnya punya akses terhadap keadaan di bawah (grass root) karena relasi dengan LSM, relasi dengan tokoh-tokoh oposisi. Jadi mereka paham bahwa Pak Jokowi lagi guncang tapi memang nggak bisa diperlihatkan," kata Rocky Gerung sebagaimana dikutip Kabar Besuki dari kanal YouTube Rocky Gerung Official pada Jumat, 30 Juli 2021.

Baca Juga: Rocky Gerung Sebut Investor Asing Kabur dari Indonesia di Masa Pandemi Akibat Guncangan Politik

Rocky Gerung mengingatkan kepada pihak Istana untuk menghentikan sikap denial kepada publik khususnya dalam situasi seperti saat ini.

Menurutnya, sikap denial yang dipertontonkan oleh Istana menunjukkan terdapat sebuah problem besar sekaligus adanya kecemasan dari internal kabinet.

"Semakin Istana membantah (denial), semakin terlihat bahwa ada problem besar. Tapi ini berlangsung dua lapis kecemasan, kecemasan kesehatan dan kecemasan politis. Bagian-bagian ini kan nggak bisa sekedar diucapkan oleh mereka yang sok-sok habis ketemu presiden, presiden bilang aman, jadi semuanya bohong," ujarnya.

Baca Juga: Rocky Gerung Kritik Tajam DPR yang Tak Menjalankan Fungsi Kontrol Kebijakan Pemerintah

Rocky Gerung juga menilai pernyataan pemerintah yang menyebut bahwa situasi Indonesia dalam keadaan aman merupakan kamuflase belaka.

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: YouTube Rocky Gerung Official


Tags

Terkini

x