Rocky Gerung Sebut Ada Kepentingan Reklamasi dan Pemilu 2024 di Balik Usulan Interpelasi Anies Baswedan

- 29 Agustus 2021, 10:15 WIB
Rocky Gerung Sebut Ada Kepentingan Reklamasi dan Pemilu 2024 di Balik Usulan Interpelasi Anies Baswedan
Rocky Gerung Sebut Ada Kepentingan Reklamasi dan Pemilu 2024 di Balik Usulan Interpelasi Anies Baswedan /Pemprov DKI Jakarta/Anies Baswedan/Instagram.com/@aniesbaswedan

KABAR BESUKI - Pengamat politik Rocky Gerung menyebut ada kepentingan reklamasi dan Pemilu 2024 di balik usulan interpelasi untuk Anies Baswedan.

Rocky Gerung mengatakan bahwa Anies Baswedan merupakan sosok gubernur yang tak mudah diatur oleh oligarki yang hanya mementingkan keuntungan mereka sendiri, meski oligarki kerap melakukan berbagai upaya termasuk melobi Anies Baswedan untuk memuluskan rencana reklamasi di beberapa kawasan dalam wilayah DKI Jakarta.

"Anies sudah kasih sikap terhadap reklamasi itu tuh, walaupun ada agreement-agreement yang masih bisa diperdebatkan. Tapi secara prinsipil, Anies memberitahu bahwa dia tidak setuju dengan (reklamasi) pulau-pulau itu. Sementara PSI tidak punya sikap di situ karena tidak mampu untuk mengucapkan apa yang dipikirkan," kata Rocky Gerung sebagaimana dikutip Kabar Besuki dari kanal YouTube Rocky Gerung Official pada Minggu, 29 Agustus 2021.

Baca Juga: Rocky Gerung Sebut PSI dan PDIP Ajukan Interpelasi terhadap Anies Baswedan Karena Pesanan Oligarki

Rocky Gerung mempertanyakan sikap PSI yang seolah diam seribu bahasa ketika menyikapi isu reklamasi di sejumlah kawasan dalam wilayah DKI Jakarta, khususnya di Teluk Jakarta.

Dia menilai, PSI khawatir jika oligarki memutus aliran dana yang selama ini menjadi sumber pendanaannya ketika berbicara kritis dalam menyikapi isu reklamasi.

"Jadi PSI itu terganjal ucapannya karena kalau dia ngomong itu aliran 'Formula D' nya itu berhenti tuh," ujarnya.

Baca Juga: NASA Prediksikan Kota Jakarta Akan Tenggelam Bersamaan dengan Pulau Reklamasi

Rocky Gerung kemudian mengemukakan pendapatnya jika Pemilu 2024 diundur hanya demi menjegal Anies Baswedan agar tidak maju sebagai calon presiden.

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: YouTube Rocky Gerung Official


Tags

Terkini

x