Densus 88 Gencar Ringkus Terduga Teroris, Fadli Zon Sebut Lawannya Hanya Kotak Amal dan Kurma

- 10 November 2021, 09:02 WIB
Densus 88 Gencar Ringkus Terduga Teroris, Fadli Zon Sebut Lawannya Hanya Kotak Amal dan Kurma
Densus 88 Gencar Ringkus Terduga Teroris, Fadli Zon Sebut Lawannya Hanya Kotak Amal dan Kurma /

Fadli Zon bahkan secara terang-terangan meminta agar Densus 88 mengurus KKB di Papua ketimbang meringkus ribuan kotak amal dan terduga teroris.

“Ini malah melawan kotak amal dan kurma, uruslah ‘KKB’ di Papua,” tegasnya.

Sebelum ini, Fadli Zon juga sempat membuat pernyataan kontroversional terkait penangkapan sejumlah terduga teroris oleh Densus 88.

Fadli Zon bahkan menyarankan agar Densus 88 sebaiknya dibubarkan lantaran dianggap islamofobia.

Baca Juga: AstraZeneca Akan Dirikan Divisi Terpisah Antara Vaksin dan Terapi Antibodi

“Narasi semacam ini tak akan dipercaya rakyat lagi, berbau Islamofobia, dunia sudah berubah, sebaiknya Densus 88 ini dibubarkan saja,” kata Fadli Zon.

“Teroris memang harus diberantas, tapi jangan dijadikan komoditas,” tambahnya.

Seperti diketahui sebelumnya, Densus 88 baru-baru ini tengah sibuk menyita ratusan kotak  amal milik yayasan bernama LAZ ABA yang beroperasi di wilayah Lampung.

Densus 88 juga menangkap tiga tersangka terduga teroris yang merupakan sejumlah petinggi di yayasan LAZ ABA.

Baca Juga: Adam Deni Singgung Uang Duka untuk Gala Anak Vanessa: Uangnya Jangan Dipake Buat Mabuk-Mabukan di Club Ya

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: Twitter @fadlizon


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah