Luhut Akui Indonesia Sangat Ketergantungan dengan China dalam Ekonomi, Rocky Gerung: Lebih Banyak Merugikan

- 22 November 2021, 20:33 WIB
Luhut Akui Indonesia Sangat Ketergantungan dengan China dalam Ekonomi, Rocky Gerung: Lebih Banyak Merugikan.
Luhut Akui Indonesia Sangat Ketergantungan dengan China dalam Ekonomi, Rocky Gerung: Lebih Banyak Merugikan. /Tangkap Layar YouTube.com/Rocky Gerung Official

Menurut Rocky Gerung, daya serap China terhadap ekspor Indonesia juga tampak mulai menurun.

Dengan kata lain, dia menyimpulkan bahwa akan ada problem besar dengan tingkat kemakmuran Indonesia.

"Kalau kita lihat, di dalam rezim sebetulnya Jokowi udah mengeluh ekonomi memburuk dan daya serap China terhadap ekspor Indonesia itu juga udah turun. Itu artinya akan ada problem dengan kemakmuran Indonesia," katanya.

Baca Juga: Rocky Gerung Sebut Milenial Dunia Tak Percaya dengan Pameran Keberhasilan Ekonomi Pemerintahan Jokowi

Rocky Gerung juga mengaku tak habis pikir dengan dualisme sikap pemerintah terhadap proyeksi ekonomi Indonesia ke depannya.

Pasalnya, Luhut bersama Jokowi dan Sri Mulyani kompak menyatakan pesimis terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia, namun sikap sebaliknya justru dilontarkan Airlangga Hartarto yang justru optimis bahwa ekonomi Indonesia masih tetap bertumbuh.

"Bagaimana mungkin di dalam kabinet ada dua psikologis, tiga orang utamanya Jokowi sendiri, Luhut, dan Sri Mulyani pesimis, Airlangga optimis? Juga beberapa pejabat bahkan optimis?," ujar dia.

Rocky Gerung menilai, hal tersebut bisa membuat investor dan dunia usaha kebingungan dalam mengatur perencanaan karena sikap 'gila' yang dipertontonkan oleh internal kabinet Presiden Jokowi.

"Ini memusingkan investor dan dunia usaha untuk mengatur perencanaan, dia nggak tau tuh sinyalnya positif apa negatif kan? Jadi ini gilanya kabinet kita, di dalamnya sendiri berbeda pandangannya tuh," tuturnya.***

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: YouTube Rocky Gerung Official


Tags

Terkait

Terkini

x