Cegah Covid-19, DPC PKB Banyuwangi Semprot Disinfektak di 5 Dapil

- 29 Maret 2020, 23:12 WIB
/

KABAR BESUKI - Partai politik DPC PKB Kabupaten Banyuwangi, bakti Sosial penyemprotan disinfektan di fasilitas umum dan rumah ibadah di Kecamatan Purwoharjo, Minggu (29/03).

Ketua Gugus Tugas Penanggulangan virus COVID-19 PKB Banyuwangi, Priyo Santoso, SH mengatakan, penyemprotan disinfektan bentuk dukungan PKB kepada pemerintah dalam upaya mencegah penyebaran COVID-19.

Baca Juga: Tetap Jaga Jarak, 1 Kasus PDP Muncar Naik Positif Inveksi Covid-19

“ PKB Banyuwangi membentuk gugus tugas penanggulanan virus corona, selain sebagai bentuk kepedulian kita, sekaligus membantu upaya pemerintah mencegah penyebaran virus Corona,“ ucap Priyo Santoso via WhatsApp.

Anggota DPRD Kabupaten Banyuwangi ini, menjelaskan penyemprotan disinfektan ada 5 titik di daerah pemilihan se Banyuwangi. Sasarannya pasar tradisional, rumah ibadah, Pondok Pesantren serta lingkungan padat penduduk.

Baca Juga: Cegah Covid-19 Kepolisian Lumajang Tempel Larangan Berkumpul

“ Kita di intruksikan untuk melakukan penyemprotan disinfektan di seluruh Banyuwangi, masing-masing PAC nanti akan menentukan lokasi penyemprotan,“ ucap Priyo.

Gugus Tugas juga memberikan edukasi ke masyarakat cara memutus mata rantai penularan virus corona sesuai anjuran pemerintah.

Halaman:

Editor: Choiri Kurnianto


Tags

Terkini

x