Fadli Zon Tak Terima Dengan Sikap Aparat kepada Warga Wadas: Dipertontonkan dengan Keangkuhan Kekuasaan

- 9 Februari 2022, 09:45 WIB
Fadli Zon Tak Terima Dengan Sikap Aparat kepada Warga Wadas: Dipertontonkan dengan Keangkuhan Kekuasaan /Foto: YouTube/Fadli Zon Official/
Fadli Zon Tak Terima Dengan Sikap Aparat kepada Warga Wadas: Dipertontonkan dengan Keangkuhan Kekuasaan /Foto: YouTube/Fadli Zon Official/ /

KABAR BESUKI – Politisi sekaligus anggota DPR Fadli Zon tidak terima dengan sikap yang dilakukan pihak aparat kepada warga Wadas yang kini menjadi sorotan publik.

Gerakan Masyarakat Peduli Alam Desa Wadas (Gempa Dewa) menulis kronologi pengepungan ribuan aparat kepolisian ke Desa Wadas pada Selasa, 8 Februari 2022.

Pada sehari sebelumnya, ribuan polisi bersiaga di Lapangan Kaliboto, Wadas.

Baca Juga: KSAD Dudung Peringati HRS dan HBS Tak Macam-macam, Aziz Yanuar: Biar Allah yang Balas

Kemudian di malam hari, terjadi pemadaman listrik di Wadas padahal listrik yang berada di wilayah desa sekitarnya masih hidup.

Pada Selasa sore, 8 Februari 2022, pukul 09.00, ribuan polisi bersenjata lengkap mulai memasuki Desa Wadas.

Siang hari, pukul 12.00, polisi mengepung dan menangkap warga yang sedang melaksanakan salat di Masjid Dusun Krajan.

Baca Juga: Crazy Rich Indra Kenz Laporkan Kasus Dugaan Pencemaran Nama Baik ke Polda Metro Jaya

Sementara itu, proses pengukuran lahan di hutan masih berlangsung.

Pukul 12:24 WIB, polisi mendatangi ibu-ibu yang melakukan besek di pos jaga dan mengambil keranjang, pisau, dan panci masak.

Menanggapi hal tersebut, politisi tidak terima dengan sikap represif aparat terhadap masyarakat Wadas Purworejo yang memperjuangkan tanahnya.

Baca Juga: Klarifikasi Indra Kenz Mengenai Binary Option: Trading di Binary Option Memiliki Resiko

Dalam cuitannya di Wadas Melawan Fadli Zon, ia mempertanyakan apakah pembangunan bendungan Wadas ini benar-benar untuk rakyat atau untuk siapa dan bagaimana bisa seperti itu.

“Cara2 represif kpd rakyat seperti ini masih dipertontonkan dg keangkuhan kekuasaan. Sebenarnya pembangunan ini utk siapa? Pdhal bumi, air n kekayaan yg terkandung di dalamnya seharusnya utk sebesar2 kemakmuran rakyat (perintah konstitusi),” tulis Fadli Zon.

Fadli melanjutkan dalam cuitannya, bahwa sumber daya alam harus dikelola semaksimal mungkin sesuai konstitusi untuk rakyat.***

Editor: Aliefia Rizky Nanda Herita

Sumber: Twitter @fadlizon


Tags

Terkait

Terkini