Pasien Covid19 Balita Asal Tamansari Dinyatakan Sembuh,Swab Negatif

- 11 Mei 2020, 21:39 WIB
/

KABAR BESUKI - Tim Gugus Tugas Covid -19 Kabupaten Probolinggo kali pertama merilis pasien Covid-19 dinyatakan negatif setelah menjalani isolasi di RSUD Tongas. Pasien ini adalah seorang balita berusia 1,5 tahun asal Desa Tamansari, Kecamatan Dringu. Hasil pemulihan pasien covid -19 ini menandai optimisme tim Gugus Tugas Covid -19 dalam upaya penanganan dan pencegahan virus corona.

Pasien balita dinyatakan sembuh, karena dua kali hasil Swabnya negatif. Hasil Swab pertama positif, kedua dan ketiga negatif. Kondisinya bagus dan sehat, makanya sudah kita pulangkan,” demikian diungkapkan Jubir Gugus Tugas Covid-19, dr. Anang Budi Yoelijanto,Senin (11/5/2020).

Baca Juga: Dua Orang Pengedar Sabu-Sabu Berhasil di Bekuk Polres Bondowoso

Dijelaskan oleh dr.Anang, bayi ini sudah diserahkan kepada orang tuanya dan diijinkan pulang setelah menjalani perawatan 1 bulan di rumah sakit Tongas. Namun, pihak orang tua tetap diminta memberlakukan protokol kesehatan yang ketat di rumahnya.

” Bayi asal Dringu ini pasien pertama kami yang berhasil kita sembuhkan. Tentu tim dokter merasa senang atas capaian ini. Hal yang terpenting adalah kami tetap fokus dan bekerja profesional untuk penanganan pasien dengan protokol kesehatan yang sangat ketat”, unglap dr. Anang Budi Yoelijanto.

Tim dokter yang merawat bayi selain ikut senang melihat kondisi bayi yang pulih. Mereka juga memberikan bingkisan kepada bayi dan keluarga pasien atas capaian pertamanya ini.

Baca Juga: Data Terbaru ODP Covid-19 Di Kabupaten Banyuwangi Capai Angka 777

Dikisahkan oleh bapak bayi mungil yang terpapar Covid -19 mengatakan, selama perawatan dirinya sama sekali tidak bisa melihat langsung. Pihak RSUD Tongas sangat ketat melakukan pemgawasan dan perawatan bayi asal Tamansari ini. Ia hanya bisa melihat perkembangan kesehatan bayi melalui Vidio call dengan istrinya.

Namun meski berkurang satu pasien, jumlah orang terpapar dilaporkan bertambah 1 orang berdasarkan hasil swab terbaru, Senin (11/5/2020). Tambahan satu pasien positip berasal dari Desa Curah Dringu, Kecamatan Tongas, seperti dirilis Tim Gugus Tugas Covid kabupaten Probolinggo.

Halaman:

Editor: Choiri Kurnianto


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah