Rocky Gerung Sebut Kekuasaan Sedang Melemah dan Sering Ada Upaya Menutupi dengan Isu Besar

- 20 Oktober 2021, 09:50 WIB
Rocky Gerung Sebut Kekuasaan Sedang Melemah dan Sering Ada Upaya Menutupi dengan Isu Besar
Rocky Gerung Sebut Kekuasaan Sedang Melemah dan Sering Ada Upaya Menutupi dengan Isu Besar /Tangkap Layar YouTube.com/Rocky Gerung Official

KABAR BESUKI - Pengamat politik Rocky Gerung menyebut bahwa kekuasaan pemerintahan Jokowi saat ini sedang menunjukkan tanda-tanda melemah.

Rocky Gerung menyebut kekuasaan sedang melemah sehingga seringkali ada upaya dari penguasa untuk menutupinya dengan berbagai isu besar.

"Orang mulai paham bahwa jangan-jangan kekuasaan itu memang sedang melemah tapi mau ditutupi dengan isu-isu besar," kata Rocky Gerung sebagaimana dikutip Kabar Besuki dari kanal YouTube Refly Harun pada Rabu, 20 Oktober 2021.

Baca Juga: Rocky Gerung Sebut Kekuasaan Rezim Presiden Jokowi Harus Diakhiri untuk Menyelamatkan KPK

Rocky Gerung menyebut, kenekatan opini publik untuk mendesak perubahan dalam waktu cepat tak dapat dibendung.

Pasalnya, pihak-pihak dalam kekuasaan saat ini dinilai tak mampu memimpin negeri ini dengan sebaik mungkin.

"Yang gak berubah adalah kenekatan opini publik untuk menagih terus perubahan yang ingin dipercepat," ujarnya.

Baca Juga: Rocky Gerung Ungkap Sisi Lain Aksi Bagi-bagi Bansos ala Jokowi: Gejala Besar dari Kekuasaan yang Sedang Runtuh

Rocky Gerung juga menyebut bahwa dinamika politik dalam internal kekuasaan sedang dalam kondisi yang tidak stabil.

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: YouTube Refly Harun


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x