Harga Gas Elpiji Melambung Tinggi, Rizal Ramli Sentil Jokowi: Kok Doyannya Naikin Harga Diem-diem? Kayak Copet

- 31 Desember 2021, 09:42 WIB
Respon Rizal Ramli soal kenaikan harga gas
Respon Rizal Ramli soal kenaikan harga gas /Twitter.con/@RamliRizal./

“Kok doyannya naikin harga listrik dan gas diem-diem sih?” kata Rizal Ramli seperti dikutip Kabar Besuki dari Twitter pribadinya.

Rizal Ramli mengatakan bahwa pemerintah seharusnya memberi tahu masyarakat terlebih dahulu jika ada kenaikan harga bahan pokok atau gas.

Karena menurutnya, memberitahu masyarakat terlebih dahulu akan membuat mereka mempersiapkan diri jauh-jauh hari.

Baca Juga: Cak Imin Ajak Anies Baswedan Gabung PKB Demi ‘Taklukkan’ Pilpres 2024: Apakah Bisa Bareng?

“Rakyat perlu tahu jauh-jauh hari, supaya bisa mempersiapkan diri,” ujarnya.

Rizal Ramli bahkan menyinggung bahwa sebelum pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi), masyarakat selalu diberitahu sebelum harga bahan pokok atau gas naik untuk mempersiapkan diri jauh-jauh hari sebelum harga dinaikkan.

“Sebelum @jokowi, rakyat selalu diberitahu jauh-jauh hari. Ini kok nggak ada akuntabilitas publik? kaya copet aja, kantong rakyat bolong tanpa pemberitahuan, kepiye,” tandasnya.***

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: YouTube tvOneNews Twitter @RizalRamli


Tags

Terkait

Terkini