Hadapi UTBK 2022 dengan Latihan Pembahasan Soal-Soal Sejarah Berikut Ini

- 16 Maret 2022, 16:46 WIB
Ilustrasi belajar soal-soal ujian
Ilustrasi belajar soal-soal ujian /Pexels.com/cottonbro

KABAR BESUKI – Tingkatkan persiapan untuk hadapi Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) dengan belajar mengerjakan contoh-contoh soal.

Sebagaimana dikutip Kabar Besuki dari Kabar Besuki dari Shabrina Alfari selaku mentor dari Bimbel Online ternama di Indonesia, pada Rabu, 16 Maret 2022, soal-soal sejarah.

Berikut adalah contoh soal dan pembahasannya.

Topik : Perkembangan Pemikiran Modern

Baca Juga: 5 Kunci Jawaban dan Pembahasan Lengkap Soal-Soal Sejarah untuk Persiapan UTBK 2022

Subtopik : Peristiwa Penting Dunia

Perang Tujuh Tahun atau Seven Years War yang melibatkan Inggris dan Prancis pada tahun 1756-1763 berakhir setelah Inggris berhasil menguasai salah satu daerah yang diperebutkan, yaitu ....

A. Louisiana
B. North Carolina
C. Georgia
D. Massachusetts
E. Quebec

Jawaban : E

Pembahasan :

Perang Tujuh Tahun (Seven Years War) antara Inggris dan Prancis disebabkan oleh persaingan antara kedua negara tersebut untuk memperebutkan wilayah koloni di benua Amerika.

Prancis berusaha menduduki wilayah sebelah barat koloni Inggris dalam rangka menghubungkan antara Kanada dan Louisiana.

Hal tersebut tentunya menyebabkan pertempuran di antara kedua negara tersebut. Pertempuran ini terjadi pada tahun 1756-1763 dan berakhir setelah Inggris berhasil menguasai wilayah Quebec dari Prancis.

Jadi, jawaban yang tepat adalah E.

 Baca Juga: 5 Pembahasan Lengkap Contoh Soal-soal Sejarah UTBK 2022: Zaman Praaksara

Topik : Perkembangan Kolonialisme dan Imperialisme Eropa

Subtopik : Kolonialisme-Imperialisme di Indonesia

Pemerintah kolonial Belanda, mengumumkan pembuatan parlemen di Hindia Belanda melalui ….

A. Staatsblad No. 114 tahun 1916
B. Staatsblad No. 129 tahun 1917 
C. Staatsblad No. 291 tahun1909 
D. Indische Staatsregeling Pasal 131
E. Indische Staatsregeling Pasal 35 sampai Pasal 50

Jawaban : A

Pembahasan :

Pembentukan Volksraad pada awalnya hadir atas desakan kaum bumiputra yang menuntut adanya perwakilan dalam lembaga parlemen pada masa Pergerakan Nasional.

Dewan ini dibentuk untuk urusan Bumiputra dan hak-haknya secara resmi dijamin oleh hukum Belanda.

Baca Juga: 5 Kunci Jawaban dan Pembahasan Soal Materi Logika Kuantor Matematika

Pada awalnya Volksraad bernama “Dewan Kolonial”, namun diubah menjadi “Dewan Rakyat” atau Volksraad.

dikeluarkan melalui keputusan Indische Staatsregeling, wet op de Staatsinrichting van Nederlandsh-Indie (Indische Staatsrgeling) Pasal 53 sampai Pasal 80 bagian kedua tanggal 16 Desember 1916, serta diumumkan dalam Staatsblad No. 114 tahun 1916.

Jadi, pilihan jawaban yang tepat adalah A.

Topik : Organisasi Dunia

Subtopik : Organisasi Regional dan Global

Berikut ini merupakan tokoh yang terlibat dan menandatangani Deklarasi Bangkok adalah ….

A. Adam Malik
B. Najib Razak
C. Rodrigo Duterte
D. Yingluck Shinawatra
E. Lee Kuan Yew

Jawaban : A

Baca Juga: 5 Kunci Jawaban dan Pembahasan Soal UTBK SBMPTN Tipe Penalaran Umum, Cocok untuk Belajar

Pembahasan :

Deklarasi Bangkok merupakan suatu deklarasi yang ditandatangani oleh lima perwakilan negara-negara Asia Tenggara yang mempunyai kepentingan bersama dalam menjaga stabilitas politik regional dan pembangunan sosial ekonomi kawasan.

Adapun tokoh-tokoh yang terlibat langsung dalam Deklarasi Bangkok adalah sebagai berikut.

Adam Malik (Indonesia)

Tun Abdul Razak (Malaysia)

Narciso Ramos (Filipina)

Rajaratnam (Singapura)

Thanat Koman (Thailand)

Sedangkan Najib Razak merupakan seorang politikus Malaysia, anggota parlemen Dewan Rakyat dan pernah menjabat sebagai Perdana Menteri Malaysia dari tahun 2009-2018.

Baca Juga: UTBK SBMPTN 2022: 5 Kunci Jawaban dan Pembahasan Soal TPS Tipe Penalaran Umum

Selanjutnya Rodrigo Duterte adalah presiden Filipina yang menjabat dari tahun 2006-sekarang.

Yingluck Shinawatra adalah perdana menteri perempuan pertama di Thailand. Dia terpilih melalui pemilu pada tahun 2011 dan menjabat sebagai perdana menteri Thailand sampai tahun 2014.

Sedangkan Lee Kuan Yew adalah perdana menteri Singapura yang menjabat dari tahun 1959-1990 dan menjadi salah satu tokoh paling berpengaruh dalam perpolitikan Singapura.

Jadi, jawaban yang tepat adalah A.

Baca Juga: Kunci Jawaban dan Pembahasan Soal-soal TPS UTBK SBMPTN Tipe Penalaran Umum

Topik : Indonesia Masa Awal Kemerdekaan dan Revolusi Indonesia

Subtopik : Masa Awal Kemerdekaan

Berakhirnya Kabinet Amir Sjarifuddin II tidak lepas dari intervensi asing berupa …

A. Ancaman dari Amerika tidak akan mendukung Indonesia jika menolak tawaran Belanda.
B. Ancaman Australia akan mencabut deklarasi dukungan terhadap kemerdekaan Indonesia.
C. Ancaman Belgia akan menyerang Indonesia.
D. Ancaman Jepang akan bersekutu dengan Amerika untuk menyerang Indonesia.

Jawaban : A

Pembahasan :

Selain dihadiri oleh perwakilan Indonesia dan Belanda, Perjanjian Renville juga diikuti oleh tiga negara (Amerika, Australia, Belgia) yang tergabung dalam Komisi Tiga Negara (KTN).

Ketiga negara tersebut berperan sebagai perwakilan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) yang bertugas menjadi mediator dalam perundingan antara Indonesia-Belanda.

Baca Juga: Contoh Soal-Soal Bahasa Indonesia Beserta Kunci Jawabannya, Berikut Ulasannya!

Dalam jalannya perundingan, pihak Belanda berusaha agar garis pertahanan yang telah berhasil direbut pada Agresi Militer I dipertahankan. Sedangkan, RI meminta agar tentara Belanda menarik diri ke kedudukan semula sesuai Perundingan Linggarjati.

Kemudian, Belanda mengusulkan untuk membentuk Republik Indonesia Serikat dengan ketentuan bahwa RI adalah salah satu negara bagian di dalamnya.

Bersamaan dengan Negara Sumatra, Negara Indonesia Timur, Negara Pasundan dan lain-lain.

Padahal, salah satu isi perundingan Linggarjati adalah bahwa RIS adalah pemerintahan sementara (interim goverment) yang dibawahi oleh RI dan Belanda.

Saat perundingan berjalan, Belanda seakan mengancam secara halus apabila konsesi-konsesi yang ditawarkan tidak diindahkan, maka senjata yang selanjutnya bicara.

Amerika Serikat pun mengancam tidak akan mendukung Indonesia apabila menolak penawaran Belanda.

Baca Juga: Contoh dan Pembahasan Soal Matematika Logika Kuantor yang Bisa Bantu Kamu Belajar

Amir sebagai ketua delegasi saat itu berada dalam posisi terjepit, antara melawan Belanda dan Sekutunya atau mengikuti mereka.

Pada akhirnya pada 17-19 Januari 1948, Perundingan Renville selesai dan kesepakatan disetujui. Dampaknya adalah wilayah Indonesia semakin sempit, hanya terdiri dari Jawa Tengah, Yogyakarta dan Sumatra.

Akibat dari Perjanjian Renville ini, Amir Sjarifuddin kehilangan dukungan di parlemen yang membuat kabinet pemerintahannya melemah dan pada akhirnya ia membubarkan kabinet pada 23 Januari 1948.

Jadi, jawaban yang tepat adalah A.

Topik : Indonesia Masa Orde Baru dan Reformasi

Subtopik : Masa Reformasi

Salah satu tuntutan dalam Gerakan Reformasi 1998 adalah mendesak pemerintah agar melakukan penguatan terhadap konstitusi negara. Hal ini kemudian diwujudkan dengan ….

A. Pencabutan kebijakan dwifungsi ABRI
B. Mengadili Soeharto beserta kroni-kroninya
C. Pendirian Komisi Pemberantasan Korupsi
D. Pembatasan masa jabatan presiden
E. Pemberlakuan kembali Undang-Undang Dasar 1945

Jawaban : D

Baca Juga: UTBK SBMPTN 2022: Soal-Soal dan Pembahasan TPS Tipe Soal Penalaran Umum

Pembahasan :

Gerakan Reformasi 1998 merupakan gerakan pro-demokrasi yang terjadi pada akhir abad ke-20. Gerakan Reformasi terjadi atas tuntutan masyarakat kepada pemerintah Orde Baru.

Salah satu tuntutan yang disuarakan adalah desakan untuk mengadili Presiden Soeharto dan kroni-kroninya, cabut dwifungsi ABRI, pelaksanaan otonomi daerah, penegakan supremasi hukum, dan penguatan terhadap konstitusi negara.

Pasca Reformasi 1998 terjadi, pemerintah didesak untuk mewujudkan beberapa tuntutan tersebut, salah satunya penguatan terhadap konstitusi negara.

Penguatan konstitusi negara dilakukan dengan menyelenggarakan amandemen terhadap Undang-Undang Dasar 1945.

Terdapat beberapa pasal dalam UUD 1945 yang kemudian diamandemen, di antaranya adalah pasal tentang kekuasaan presiden.

Pasal presiden itu termasuk pembatasan masa jabatan presiden, struktur ketatanegaraan, desentralisasi, jaminan konstitusional hak asasi manusia, sistem pemilihan umum, dan lain sebagainya.

Baca Juga: Contoh dan Pembahasan Soal Logika Kuantor dalam Materi Matematika

Dengan demikian, jawaban yang tepat adalah D.

Disclaimer:

Artikel ini hanya sebagai bentuk pembelajaran para siswa dan siswi, konten ini tidak menjamin kebenarannya secara mutlak. Tidak menutup kemungkinan ada eksplorasi jawaban lain.***

Editor: Yayang Hardita


Tags

Terkait

Terkini