Guna Menunjang Konservasi Kawasan Sungai, Banyuwangi Tebar 1000 Bibit Ikan Nila di Karangdoro

- 25 Maret 2021, 16:29 WIB
Foto: Bendung Karangdoro.
Foto: Bendung Karangdoro. /dicky s//Instagram/@banyuwangi_kab

Pihaknya mengungkapkan adanya kawasan konsevasi ini melengkapi potensi Desa Macanputih sebagai lumbung padi di Kabupaten Banyuwangi. Sehingga Desa Macanputih tidak hanya menjadi lumbung padi, namun menjadi sentra budidaya ikan.

Baca Juga: Inilah Sisi Gelap Yang Mungkin Anda Punya Berdasarkan Zodiak Anda

Baca Juga: Terkait Sidang Rizieq Shihab di PN Jaktim Polisi Mengerahkan Ribuan Personil untuk Pengamanan

“Saya ingin perikanan darat khususnya di desa ini lebih mumpuni, sehingga perputaran dan pertumbuhan ekonomi Banyuwangi meningkat,” ungkap Sugirah.

Sugirah menambahkan selain kegiatan konservasi sungai dengan cara menabur benih, dia mendorong masyarakat untuk menjaga sungai tetap bersih dengan tidak membuang sampah di sungai.

Selain itu, ketersediaan pohon di bantaran sungai terutama di sekitar hulu menjadi hal penting. Karena pohon dapat menyerap air dan mencegah erosi sehingga mengurangi risiko banjir di hilir dan kerusakan ekosistem lainnya.

“Desa Macanputih ini memiliki kawasan hulu yang perlu dijaga agar tidak ada banjir di hilir di Kecamatan Kabat dan sekitarnya. Suburnya hulu ini akan mempengaruhi daerah tengah dan hilir” ujarnya.

Sugirah berpesan kepada Pokmaswas dan Pokdakan setempat untuk terus aktif memanfaatkan lingkungan dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan ketahanan pangan di Banyuwangi.

Baca Juga: Wanita Harus Tau! Tidur Tanpa Mengenakan Bra Ternyata Baik Bagi Kesehatan dan Meningkatkan Kulitas Tidur

Baca Juga: Info Ramadhan 2021: Singapura Bolehkan Shalat Tarawih di Masjid, Asalkan Lakukan Ini

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: banyuwangikab.go.id


Tags

Terkini