Abdullah Hehamahua Jawab Narasi Jakarta Jadi Beijing Kedua: Tadinya Pikir Hoax, Banyaknya Tenaga Asing Masuk

- 3 Februari 2022, 13:00 WIB
Abdullah Hehamahua tanggapi soal Jakarta jadi Beijing Kedua
Abdullah Hehamahua tanggapi soal Jakarta jadi Beijing Kedua /Tangkapan layar YouTube./

KABAR BESUKI – Koordinator PKNK Abdullah Hehamahua menjawab soal narasi Jakarta yang disebut-sebut sebagai ‘Beijing kedua’.

Terkait Jakarta sebagai ‘Beijing kedua’, Abdullah Hehamahua mengatakan baru tiga tahun lalu, di Serang, Banten, sudah ada kota kembar, China.

Awalnya, Abdullah Hehamahua mengira Kota Kembar China di dekat Jakarta itu hoax.

Tapi ternyata setelah ditemukan, laporannya ada bahwa Serang adalah kota kembar China.

Baca Juga: Munarman Dituntut Hukuman Mati Terkait Dugaan Kasus Terorisme, Iwan Sumule: Bukti Hukum Milik Penguasa

Inilah sebabnya Abdullah Hehamahua mengatakan bahwa Jakarta-Beijing kedua tidak berlebihan, mengingat telah ada penemuan di Serang.

Abdullah Hehamahua menjawab bahwa narasi Jakarta sebagai Beijing kedua itu tidak berlebihan, karena ketika ibu kota negara (IKN) pindah ke Kalimantan, gedung-gedung pemerintah tidak dijual.

Masih ada gedung-gedung pemerintahan di Jakarta yang hanya menjadi kantor perwakilan, bukan kantor kementerian atau kantor pemerintah pusat.

Baca Juga: Kompolnas Buka Suara Terkait Perbedaan 'Nasib' Kasus Edy Mulyadi dan Arteria Dahlan: Masalahnya Berbeda

Halaman:

Editor: Aliefia Rizky Nanda Herita

Sumber: Youtube Hersubeno Point


Tags

Terkait

Terkini

x