Pecinta Harus Paham, Inilah 9 Bahan Tambahan Kopi yang Baik Hingga Buruk Menurut Para Ahli Gizi

27 Maret 2021, 06:24 WIB
Foto: Ilustrasi kopi /Rianti S/// pexels.com/ Di Bella Coffee

KABAR BESUKI - Kopi adalah jenis minuman berkafein yang tengah menjadi primadona dalam beberapa tahun terakhir ini.

Banyak yang menyukai kopi karena dianggap memberi energi lebih, terutama ketika baru bangun di pagi hari. Bukan hanya untuk menambah energi dan kebutuhan kafein, konsumsi kopi juga telah menjadi sebuah gaya hidup.

Namun tidak semua orang menyukai rasa kopi hitam yang pekat dan pahit. Sebagian orang pasti akan menambahkan senyawa-senyawa lain untuk membuat rasa kopi jauh lebih enak.

Baca Juga: Gelombang Panas Mematikan Melanda Kawasan Asia Selatan Terutama India dan Pakistan, Bisa Menelan Korban Jiwa

Baca Juga: Sering Mengalami Perut Kembung? Simak 5 Tips Berikut Agar Dapat Mengatasi Bloating dengan Tepat

Baca Juga: Merampok Isi Rumah Polisi, Seorang Pencuri di Thailand Tertidur Saat Sedang Menjalankan Aksi Pencurian

Namun tambahan yang diberi ke dalam kopi tidak selalu hal yang baik atau buruk, terutama jika Kamu sedang berniat mengurangi asupan gula.

Menurut para ahli gizi dan diet, inilah 9 tambahan kopi yang baik, negatif ataupun netral jika ditambahkan ke dalam secangkir kopi seperti dilansir dari Huffpost.

1. Pemanis buatan (netral)

Pengganti gula seperti sakarin, sucralose, hingga aspartam adalah alternatif gula yang rendah kalori.

Pemanis buatan bisa 200-700 kali lebih manis dari gula biasa, sehingga penggunaannya sedikit saja sudah cukup.

2. Gula putih

Gula putih adalah salah satu musuh utama penderita diabetes. Selain itu mengkonsumsi terlalu banyak gula putih dapat mengakibatkan banyak risiko kesehatan.

Selain itu, gula putih juga memiliki kalori yang tinggi, sehingga mengkonsumsi terlalu banyak untuk memaniskan kopi yang pahit bukanlah hal yang disarankan oleh ahli gizi dan diet.

Baca Juga: Viral Salt Challenge di TikTok, Ini 5 Efek Samping Jika Terlalu Banyak Mengonsumsi Garam, Terutama Hipertensi

Baca Juga: Munculnya Varian Jenis Baru Virus Corona yang Ditemukan di Cina, Lebih Berbahaya atau Tidak?

3. Susu nabati (positif)

Susu nabati baik untuk kesehatan tubuh dan memiliki kandungan protein yang cukup baik pula.

Susu nabati seperti susu kedelai, almond, dan lain sebagainya mengandung tiga nutrisi utama yaitu karbohidrat, lemak, dan protein.

4. Bubuk krimer (negatif)

Kombinasi pemanis, penyedap, dan minyak terhidrogenasi (lemak trans) dalam krimer akan menjadi tambahan yang lezat, namun akan padat kalori.

5. Susu Sapi (Postifi)

Susu sapi baik untuk tubuh karena mengandung sumber kalsium, vitamin D, dan protein. Selain menambah kenikmatan, dengan menambahkan susu sapi ke dalam kopi akan memenuhi sebagai asupan kalsium yang diperlukan oleh tubuh.

6. Mentega atau Minyak Kelapa (Netral)

Bagi yang ingin menurunkan berat badan, menambah mentega atau minyak kelapa ke dalam secangkir kopi yang baik diminum sebagai pengganti sarapan.

Baca Juga: Anda Sering Marah Tanpa Sebab? Boleh Jadi Ini Pemicunya, Salah Satunya Merasa Kurang Diperhatikan

Baca Juga: Sesuatu yang Berlebihan Memang Tidak Baik, Ini Beberapa Akibat Terlalu Sering Menggunakan High Heels

Para penggiat diet keto mengatakan manfaat trigliserida rantai menengah (MCT) dalam kopi mentega dapat membuat peminumnya merasa kenyak dan mencegah penumpukan lemak.

7. Rempah-rempah (Baik)

Penambahan rempah seperti kayu manis, jahe, atau kunyit akan menambah citra rasa kopi. Selain meningkatkan aroma dan rasa, menambahkan rempah-rempah ke dalam kopi dapat memberikan efek positif bagi kesehatan tubuh.

8. Sirup rasa (Negatif)

Sirup rasa mengandung banyak gula dan kalori dalam satu sendoknya. Memang, menambahkan sirup  seperti coklat, vanilla, dan karamel menambah cita rasa kopi menjadi jauh lebih lezat.

Namun jika digunakan terlalu banyak maka bisa jadi kopi yang akan diminum mengandung lebih dari asupan gula harian yang dianjurkan.

9. Whipped cream (Negatif)

Whipped krim atau krim kocok memang akan menambah cita rasa kopi, namun lemak, kalori, dan gula yang terkandung dalam whipped cream tidak baik jika dikonsumsi terlalu banyak.

Meskipun dianggap tidak baik, tidak masalah jika Kamu tetap memasukkan beberapa daftar negatif di atas ke dalam kopi. Yang perlu diperhatikan adalah penggunaannya harus dibatasi.***

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Huffpost

Tags

Terkini

Terpopuler